Olimpiade Sains Matematika Tingkat Kab. Ciamis


Alhamdulillah, kabar gembira datang dari SMAN 1 Ciamis, Refi dan Fauzan berhasil menjadi juara 1 dan 2 Olimpiade Sains Matematika tingkat Kabupaten Ciamis… Selamat ya!!

Jadi pengen cerita kisah-kisah sebelum pelaksanaan Olimpiade tingkat kabupaten, kebetulan saya juga diberi amanah untuk ikut melatih mereka….

Sekitar bulan Juni 2009, mereka berdua+Bela (1 siswa lagi sebenarnya yang ikut latihan juga, tetapi di Kab. Ciamis hanya diberi jatah 2 siswa yang bisa lolos ke tingkat provinsi) masih duduk di SMP kelas 3. Waktu itu, mereka diajak oleh guru matematika sma saya untuk mulai berlatih matematika, karena punya keyakinan mereka bertiga pasti masuk SMAN 1 Ciamis. Pa Nadio (guru matematika) mengajari mereka dengan materi SMA, sedangkan saya diberi amanah untuk melatih mereka soal-soal olimpiade (ya, lumayan punya sedikit ilmu+pengalaman). Karena mereka rajin berlatih, perlahan mereka mulai “jago” juga. Ketika masuk SMA, meskipun baru kelas, mereka langsung diikutkan dengan berbagai perlombaan, dari tingkat kabupaten, regional priangan timur, hingga tingkat provinsi yang lawan-lawannya itu ada yang udah kelas 2, ada juga yang udah kelas 3. tingkatan kelas yang berbeda tidak membuat mereka canggung, akhirnya mereka berhasil menjadi juara (meskipun gak selalu juara 1) di beberapa perlombaan seperti juara 3 LCT Matematika UNSIL se-Priangan (Tim), Juara 2 LCT Matematika UNPAS se- Jawa Barat (Tim), Juara 1 Lomba Matematika UNJANI se-Jawa Barat (Refi), Juara 1 Lomba matematika UIN Bandung (Refi), dll…

Pada awalnya, SMAN 1 Ciamis hanya mendapat jatah 2 siswa untuk Matematika di tingkat Kabupaten. Pa Nadio pun menghubungi saya memberitahukan itu, saya pun terkejut,  karena biasanya kita mengirimkan 5 siswa per mata pelajaran. Saya berpikir sejenak, kami telah melatih mereka bertiga sejak mereka masih duduk di SMP, kalau harus memilih 2 diantara mereka bertiga sangat sulit karena kekuatan mereka bertiga bisa dikatakan imbang. Saya pun bicara ke Pa Nadio untuk bisa melobi panitia agar bisa mengirimkan 3 orang. Akhirnya SMAN 1 Ciamis pun bisa mengirimkan 3 orang juga. SMAN 1 Ciamis mengirimkan mereka bertiga yang masih kelas 1, sementara dari SMA lain umumnya mengirimkan perwakilan kelas 2. Setelah selesai test tulis, Pa Nadio menghubungi saya memberitahukan jumlah soal yang kemungkinan besar mereka benar. Ya… 10 soal rata2… Dengan mempertimbangkan kekuatan dari SMA lainnya, terutama yang menjadi pesaing utama, saya punya keyakinan mereka bisa merebut 2 tempat yang diperebutkan. ( Saya punya anggapan tsb. karena sempat juga melatih siswa  SMA yang menjadi pesaing utama tsb…. hehe). Pengumuman dilaksanakan besok harinya. Akhirnya Juara 1 diraih oleh Refi dan Juara 2  oleh Fauzan. Alhamdulillah…. Sekarang tinggal prsiapan menuju Olimpiade Sains tingkat Provinsi. Saya punya keyakinan, minimal salah satu dari mereka lolos ke OSN Medan tahun ini.. Minta do’a dari semuanya ya…. Amiiiinnnn……….